Sebuah smartphone yang biasa Anda genggam dan selalu Anda gunakan pasti akan merasakan sistem lagging atau pun tiba-tiba mati mendadak hendak saat Anda sedang bermain game ataupun sedang charging. Dan saat dinyalakan terjadi sistem tidak masuk ke homescreen stuck berhenti di logo saat booting awal smartphone saja dan itu disebut dengan bootloop alias smartphone Anda tidak bisa masuk homescreen seperti mestinya. Tentu itu perlu perbaikan atau flashing untuk membuat smartphone itu kembali normal.
Kali ini saya akan membahas tentang cara memflash ulang atau bisa juga yang mengalami kondisi dimana Samsung J1 Ace nya bermasalah terkena bootloop ataupun sejenisnya. cara ini saya praktekan dengan smartphone teman saya dan itu terbukti berhasil tanpa ada kendala sedikit pun. Alhamdulillah.
Pertama kalian lihat dibagian belakang smartphone karena merk Samsung J1 Ace itu banyak sekali model dan jenisnya. Dan yang kali ini akan saya eksekusi adalah Samsung J1 Ace / J111F / DS.
Sebelum ke proses flashing kalian harus menyiapkan semua bahan perlengkapan pendukung proses flashing diantaranya ;
Jika sudah di download semua bahan flashing mari kita masuk ke proses penginstalan dan flashing.
1. Extract Driver Samsung J1 Ace, kemudian instal hingga selesai pastikan sukses dinotifikasi akhirnya.
2. Extract Firmware Samsung J1 Ace (J111F). (Yang digunakan pada Odin adalah file .tar.md5
3. Extract Odin V3.07. Jalankan!
4. Ketika sudah terbuka Odin, Anda tidak usah setting-setting bagian lainnya
5. Lihat pada bagian pojok kanan atas. Kolom pertama harus menjadi berwarna biru jika drivernya sudah terinstal di PC, jika belum maka kolom tidak akan berwarna.
6. Kemudian Anda masukan saja file Firmware Samsung J1 Ace (J111F) yang tadi sudah di extract yang berformat .tar.md5 kedalam odin pada bagian PDA jangan lupa untuk dicentang.
7. Jika sudah dimasukan, Anda tinggal klik START maka proses flashing akan berjalan hingga selesai. Anda bisa melihat status flashing di bagian samping kolom message, itu adalah changelog flashing pada odin jika berhasil maka akan seperti ini changelog odinnya
Added!!
Enter CS for MD5..
Check MD5.. Do not unplug the cable..
Please wait..
J111FXXU0AQF3_J111FOLE0AQF1_J111FXXU0AQE1_HOME.tar.md5 is valid.
Checking MD5 finished Sucessfully..
Leave CS..
Odin v.3 engine (ID:3)..
File analysis..
SetupConnection..
Initialzation..
Get PIT for mapping..
Firmware update start..
boot.img
NAND Write Start!!
cache.img
hidden.img
nvitem.bin
PM_sharkl_arm7.bin
recovery.img
sboot.bin
sboot2.bin
spl.img
SPRDCP.img
SPRDGDSP.img
SPRDLTEDSP.img
SPRDWDSP.img
system.img
RQT_CLOSE !!
RES OK !!
Removed!!
Remain Port .... 0
All threads completed. (succeed 1 / failed 0)
8. Tunggu hingga proses flashing selesai. Jika berhasil smartphone akan reboot dan tunggu booting selesai.
9. Selesai.
Catatan penting : Dipastikan batterai smartphone Anda diatas 50% menjaga terjadinya low batt ketika flashing. Selebihnya OK!
Seperti itulah proses flashing Samsung J1 Ace. Alhamdulillah tidak perlu susah untuk mengatasi masalah bootloop pada smartphone ini dalam pengangan flashingnya. Cara ini berlaku untuk masalah smartphone yang terkunci RTF pada saat booting. Jika ada permasalahan atau yang ingin ditanyakan jangan sungkan untuk berkomentar di artikel ini. Terima kasih.
Terima kasih anda telah membaca artikel Cara Flash Ulang Samsung J1 Ace. Jika anda kurang paham silahkan berkomentar dibawah & Ada baiknya jika artikel ini bermanfaat Share ke saudara atau teman anda.
Mentok di NAND Write Start!!
ReplyDeleteBagaimana solusinya