Cara Mengatasi Perangkat Stuck di Fastboot Mode

Dan kali ini yang sangat membingungkan lagi yaitu terjadinya stuck fastboot di mode fastboot jadi perangkat tidak mau masuk ke recovery apalagi booting ke rom. Entah apa awalnya yang menyebabkan hal seperti ini hal ini terjadi bersamaan dengan Cara Mengatasi Error FAILED (remote: Failed to load/authenticate boot image: 00000050) di ADB Pada Saat Flash Recovery jadi kalian bisa baca langkah-langkah penangannya disana. 

Masalah awal yang terjadi pada saat terjadi stuck fastboot dikarenakan pada saat saya akan masuk ke booting recovery menggunakan perintah di adb dengan command 'fastboot boot recovery.img' dia muncul notifikasi FAILED (remote: Failed to load/authenticate boot image: 00000050) sehingga dia tidak bisa masuk ke recovery meskipun sudah mencoba beberapa model recovery seperti PBRP, Orangefox Official maupun Unofficial. 

Namun jangan panik terlebih dahulu kalian santai saja in pasti terselesaikan permasalahan ini seperti apa yang saya alami di perangkat saya Redmi note 5 Pro.

Sebelum ke proses langkah-langkahnya kalian siapkan terlebih dahulu bahan-bahan nya :

  1. Pastikan perangkat sudah UBL
  2. Batterai diatas 40% agar tidak terjadi masalah pada saat proses
  3. ADB tools : disini
  4. Driver terbaru : disini
  5. Recovery (disini saya menggunakan stock recovery TWRP) : disini.
Dan ini adalah langkah-langkah penangannya :

  1. Jika kalian mengalami stuck fastboot di perangkat kalian coba lakukan format data terlebih dahulu dengan ketikan command ini 'fastboot-w' untuk mempercepat proses formatting data dan cache. Jika tidak bisa muncul gambar seperti dibawah kalian coba format data secara manual dengan command ini 'fastboot erase userdata' dan 'fastboot erase cache'.


  2. Lalu kalian flash recovery dengan ketikan command ini 'fastboot flash recovery nama-file.img'
  3. Setelah itu kalian diamkan perangkat jangan digunakan untuk beberapa menit mungkin paling lama sekitar 20 menit ya
  4. Jika sudah kalian coba ketikan command ini 'fastboot reboot' lalu masuk ke recovery dengan menekan tombol volume atas setelah muncul bootsplash.
  5. Maka secara otomatis perangkat kalian akan  masuk ke mode recovery
  6. Dan proses ini selesai.
Jadi seperti itulah yang saya alami ketika mengalami perangkat stuck fastboot di mode fastboot jangan khawatir tidak tertangani karena bisa cara cepatnya kalian coba flash rom via miflash.
Apabila kalian mengalami kendala atau link mati bisa coba komentar atau tanyakan disini.

Terima kasih anda telah membaca artikel Cara Mengatasi Perangkat Stuck di Fastboot Mode. Jika anda kurang paham silahkan berkomentar dibawah & Ada baiknya jika artikel ini bermanfaat Share ke saudara atau teman anda.

Related Posts:

0 Response to "Cara Mengatasi Perangkat Stuck di Fastboot Mode"

Post a Comment

Jika ada kurang paham atau mau memberikan tambahan ilmu tentang hal serupa segera layangkan pada kolom komentar. Karena ilmu yang kita miliki mesti kita amakan karena itu akan berbuah pahala bagi pengamal dan pemberi ilmunya.

"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893).

Kode Emoticon :



Your Ads Here 970x90
Di desain dengan sepenuh oleh Marwan Abdul Anwar | Font & Ikon : SSP ▪ Fontawesome