Apa Itu Lam Ta'rif

Apakah kamu tahu apa yang dimaksud dengan Lam ta'rif? tentu jika kalian seperti saya, saya pun sama tidak tahu pada awalnya sebelum belajar tentang lam ta'rif ini. Tapi apakah kalian tahu alif lam qomariyah ataupun alif lam syamsiyah? nah, jika kalian tahu itu adalah diantara dari Lam ta'rif teman-teman.



Yang dimaksud dengan lam ta'rif atau dikenal dengan AL (ال ) yaitu bila bertemu dengan salah satu huruf hijaiyah, maka hukumnya ada dua dibagi menjadi dua bagian, diantaranya :

  1.  Alif lam qomariyah
  2. Alim lam syamsiyah

Yang pertama adalah alif lam qomariyah, pada dasarnya Qomariyah artinya adalah bulan. Hukum membaca alif lam qomariyah yaitu Idzhar Qomari (Jelas). Dan huruf alif lam qomariyah itu ada 14 huruf yang diantaranya adalah ba (ب),  jim (ج), kha (ح), kho (خ), ‘ain (ع), ghoin (غ), fa (ف), qof (ق), kaf (ك), mim (م), wawu (و), hamzah (ء), ha (ه), ya (ي). Dan untuk memudahkan kita menghafalnya dengan menggabungkan ke empat belas huruf tersebut menjadi

اِبْغِ حَخَّكَ وَخَفْ عَقِيْمَهْ

Yang saya pelajari untuk mempermudah memahami huruf alim lam qomariyah yaitu dengan metode seperti ini . Kita ambil contoh pada kalimat dibawah :

اَلْقَرِعَهٌ   Jika kita pecahkan huruf tersebut akan menjadi seperti ini  ال قرعه

Kalian bisa lihat huruf yang saya tandai diatas, huruf ال dan setelahnya adalah salah satu dari huruf alim lam qomariyah dibaca jelas menjadi Al Qori’ah. Karena huruf alim lam qomariyah itu diibaratkan ال nya adalah bintang sedangkan huruf setelahnya adalah bulan yang dimana jika ada ada bulan tentu bintang akan terlihat jelas bukan. Coba kita pandangi keadaan dimalam hari pada saat ada bulan tentu bintang akan terlihat jelas meskipun oleh kita hanya terlihat seperti titik saja. Maka dari situlah kita bisa ambil makna bahwa huruf alim qomariyah dimana jika ال bertemu dengan huruf-huruf alim lam qomariyah maka wajib dibacanya jelas.

 

Yang kedua adalah alim lam syamsiyah, Syamsiyah pada dasarnya artinya adalah matahari. Nah pada huruf alim lam syamsiyah ini kebalikannya dari alim lam qomariyah dimana jika tadi dibaca jelas ال-nya sedangkan alim lam syamsiyah dibaca samar alias tidak jelas/melebur. Dan huruf alim lam syamsiyah juga ada 14 huruf. Untuk memudahkan kita menghafal huruf-hurufnya yaitu dengan kita lihat ke 14 huruf tersebut yang tidak ada di 14 huruf alim lam qomariyah tersebut diantaranya yaitu :

ن , ل , ظ , ط , ض , ص , ش , س , ز , ر , ذ , د , ث , ت

Dan untuk memudahkan kita membaca alim lam syamsiyah dengan metode seperti ini. Kita ambil contoh pada kaliamt dibawah :

اَل سَّمَا ءُ  Pada huruf tersebut akan terbaca menjadi Assamaau bukan lagi Al ssamaau. Pada huruf ال-nya menjadi tidak terbaca karena seperti metode pengibaratan diatas tadi ال-nya diibaratkan bintang sedangkan huruf setelahnya yaitu huruf alim lam syamsiyah itu adalah matahari. Bintang akan tetap ada meskipun pada siang hari bersanding dengan matrahari namun hanya saja karena cahaya matahari lebih terang dari bintang sehingga bintang tak terlihat seperti itulah jika kita menemukan kalimat-kalimat alim lam syamsiyah jadi ال-nya menjadi hilang/samar karena bertemu dengan huruf alim lam syamsiah.

 

Jadi kita ambil kesimpulan pada pembahasan ini, Lam ta’rif itu adalah hukum AL (Alim lam) yang bertemu dengan huruf hijaiyah dan lam ta’rif tersebut terbagi menjadi dua bagian yaitu diantaranya adalah alim lam qomariyah dan alif lam syamsiyah.


Terima kasih anda telah membaca artikel Apa Itu Lam Ta'rif. Jika anda kurang paham silahkan berkomentar dibawah & Ada baiknya jika artikel ini bermanfaat Share ke saudara atau teman anda.

Related Posts:

0 Response to "Apa Itu Lam Ta'rif"

Post a Comment

Jika ada kurang paham atau mau memberikan tambahan ilmu tentang hal serupa segera layangkan pada kolom komentar. Karena ilmu yang kita miliki mesti kita amakan karena itu akan berbuah pahala bagi pengamal dan pemberi ilmunya.

"Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya.” (HR. Muslim no. 1893).

Kode Emoticon :



Your Ads Here 970x90
Di desain dengan sepenuh oleh Marwan Abdul Anwar | Font & Ikon : SSP ▪ Fontawesome